Trend Korean Makeup, Berani Coba?

 
Tren Korean Makeup yang Mendunia, Ada yang Sudah Kamu Coba?

Tren korean makeup yang terlihat lebih natural memang banyak disukai. Nggak hanya di Korea atau negara-negara Asia, namun di belahan dunia lain pun banyak yang jatuh hati dengan gaya riasan dari negeri Ginseng tersebut.

Alis yang digambar natural, penggunaan eyeshadow dengan warna-warna soft, gradasi lipstick dan wajah yang terlihat lebih dewy adalah beberapa ciri khas dari Korean makeup. Nggak heran kalau gaya makeup ala Perempuan Korea digemari oleh banyak orang, seperti 4 tren Korean makeup berikut ini yang wajib kamu coba!

 

Gradient Lips / Ombre Lips

 

Gradient lips ala Korea/Pinterest.com/Nubelease
Gradient lips ala Korea/Pinterest.com/Nubelease

Tren makeup satu ini pasti sudah familiar ya, Beauties. Gradient lips atau yang lebih banyak dikenal dengan ombre lips di Indonesia. Seperti namanya, tren gradient lips adalah teknik penggunaann warna lipstick seperti gradasi.

Gradasinya dimulai dari warna yang lebih terang dibagian dalam hingga perlahan-lahan memudar di bagian luar bibir. Penggunaan lipstick ala gradients lip ini selain membuat tampilan makeup lebih natural, bisa memberi kesan wajah lebih segar dan manis.

Glass Skin

 

Glass Skin Korea/Pinterest.com/Rie
Glass Skin Korea/Pinterest.com/Rie

Kalau kamu sering nonton drama Korea, pasti nggak asing sama tampilan glass skin makeup yang cantik. Tampilan make up ini nggak hanya membuat efek glowing dan dewy, namun juga lebih terlihat sehat. Beberapa tahun terakhir tampilan glass skin make up ala perempuan Korea ini memang tengah banyak diminati.

Untuk tampilan glass skin makeup sendiri, lebih disarankan menggunakan makeup base ringan seperti CC cream dan moisturizer. Jangan lupa aplikasikan highlighter agar tampilan glowing-nya semakin terlihat, ya.

 

Natural Eyebrows

 

Natural eyebrow Korean Make Up/Pinterest.com/Glowsly
Natural eyebrow Korean Make Up/Pinterest.com/Glowsly

Seperti yang kita ketahui bersama, tampilan makeup Korea memang nggak jauh-jauh dari kata natural. Begitu pula dengan teknik menggambar alis yang dibuat lebih natural dengan gambar alis lurus. Belakangan ini, tren alis yang diminati oleh penggiat kecantikan pun semakin mengarah ke alis yang natural.

Namun, untuk tampilannya sendiri lebih mengikuti bentuk alis kita sendiri. Caranya, alis akan disikat menggunakan eyebrow mascara lalu diisi bagian yang kosong. Alis akan sedikit dibingkai namun tetap mempertahan bentuk asli dari alis tersebut.

Eyeshadow Glitter untuk Aegyosal

 

Eyeshadow glitter ala Korean Make Up/Pinterest.com/We Heart It
Eyeshadow glitter ala Korean Make Up/Pinterest.com/We Heart It

Penggemar K-Pop pasti sering lihat ya, idol K-Pop wanita dengan tampilan glitter eyeshadow. Selain menggunakan warna eyeshadow yang soft, perempuan Korea juga kerap menambahkan eyeshadow glitter di riasan matanya. Eyeshadow glitter ini akan membuat orang langsung tertuju pada matamu dan bikin mata kamu terlihat lebih segar.  

Glitter eyeshadow saat ini pun kian banyak digunakan oleh pecinta makeup. Biasanya glitter eyeshadow ini diaplikasikan di bagian kelopak mata atau biasanya juga diaplikasikan di area bawah mata untuk membuat aegyosal.

Nah, itu dia beberapa tren makeup Korea yang mendunia. Apa tren makeup Korea favoritmu?

.

sumber beautynesia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *